BerandaBeritaMahasiswa Kukerta Terintegrasi Universitas Riau Adakan Pelatihan Pengolahan Ikan di Desa Buruk...

Mahasiswa Kukerta Terintegrasi Universitas Riau Adakan Pelatihan Pengolahan Ikan di Desa Buruk Bakul

spot_img

KABARLAH. COM, BENGKALIS – Pada Kamis, 21 Juli 2022 Mahasiswa KUKERTA Terintegrasi Abdimas Universitas Riau melaksanakan tugas kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM).

Pemberdayaan Kelompok IRT Nelayan bersama dosen pembimbing lapangan (DPL) dan sekaligus tim dosen PKM Pemberdayaan Kelompok IRT Nelayan yang dilaksanakan di gedung serba guna Desa Buruk Bakul, Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.

Kegiatan ini bermaksud memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat dalam mengolah hasil perikanan khususnya pada jenis ikan lomek yang biasa ditemukan pada Desa Buruk Bakul. Potensi ikan lomek ini menjadi alasan program ini dilaksanakan di Desa Buruk Bakul.

Pelatihan keterampilan dalam pengolahan ikan lomek dijelaskan langsung oleh dosen Fakultas Perikanan dan Kelautan, yakni Ibuk Prof. Dr. Ir. Nursyirwani, M.Sc selaku ketua dalam pengabdian.

Sekaligus Dosen Pembimbing Lapangan Mahasiswa KUKERTA Terintegrasi Abdimas Universitas Riau di Desa Buruk Bakul, Ibuk Ummi Mardhiah Batubara, S.Si., M.Si Dosen jurusan Ilmu Kelautan.

Bapak Dr. Tjipto Leksono, M.Phil dosen jurusan Teknologi Hasil Perikanan Universitas Riau, serta beberapa orang mahasiswa jurusan Teknologi Hasil perikanan dan tim KKN Terintegrasi Abdimas Desa Buruk Bakul tahun 2022.

“Kegiatan ini diadakan untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi masyarakat desa Buruk Bakul dalam pengolahan ikan lomek. Setelah diadakannya pelatihan ini diharapkan memunculkan UMKM baru di desa Buruk Bakul yang bergerak dalam bidang pengolahan ikan terutama ikan lomek.

Selain itu masyarakat juga diharapkan dapat melakukan kegiatan pemasaran yang menggunakan perkembangan teknologi dengan bantuan mahasiswa KKN Universitas Riau yang ada di Desa Buruk Bakul.”ujar Prof. Dr. Ir. Nursyirwani, M.Sc dalam kata sambutannya.

Pada kegiatan ini, ibu-ibu PKK dan istri nelayan di desa Buruk Bakul sebagai peserta dalam kegiatan ini memperhatikan dan mempraktikkan langsung dengan baik apa yang disampaikan oleh dosen Tim PKM dari Univerisitas Riau.

Tim PKM  berharap agar masyarakat Desa Buruk Bakul dapat mengolah ikan lomek menjadi produk – produk yang menjadi ikonik, memiliki inovasi serta nilai jual yang lebih tinggi. Produk olahan yanag dihasilkan pada kegiatan ini adalah Stick ikan lomek, bakso ikan lomek, dan nugget ikan lomek.

Dengan dilaksanakannya pelatihan ini, Ibu Aukadijah selaku ketua PKK berharap agar masyarakat dapat menerapkan hal – hal yang telah dilatih dan dilaksanakan hari ini, “Alhamdulillah dengan adanya kegiatan PKM ini menjadikan ibu-ibu dapat memproduksi olahan dari ikan hasil tangkapan, terutama bagi istri nelayan”

Acara ini diakhiri dengan foto bersama seluruh peserta pelatihan dengan para dosen serta tim KKN Terintegrasi Abdimas Universitas Riau.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img