BerandaBeritaSatlantas Polresta Pekanbaru Serahkan Bantuan Helm dan Rompi Kepada Relawan Laka

Satlantas Polresta Pekanbaru Serahkan Bantuan Helm dan Rompi Kepada Relawan Laka

spot_img

KABARLAH.COM, Pekanbaru – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru serahkan bantuan Helm dan Rompi bagi Relawan Kecelakaan (Laka) lalu lintas, Jumat (17/9/2021), di Muara Fajar Timur KM 14, Kecamatan Rumbai Barat.

Bantuan Helm dan Rompi tersebut langsung diserahkan oleh Kasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Angga Wahyu P, S.Sos., S.I.K yang di terima oleh Muhammad Syukur, Ketua RW 08, Kelurahan Muara Fajar.

Adapun bantuan yang diberikan yakni sebanyak 4 Helm dan Rompi relawan kecelakaan lalu lintas.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr. Pria Budi, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas AKP Angga Wahyu P, S.Sos., S.I.K menyampaikan kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-66.

“Kegiatan ini dalam rangka rangkaian kegiatan menjelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-66, dengan diserahkan bantuan ini kita harapkan dapat membantu para relawan dalam melaksanakan tugas di lapangan”, terang Kasat Lantas.

Dibentuknya relawan kecelakaan lalu lintas ini pada tahun 2012 lalu. Adapun tujuan dibentuknya relawan kecelakaan lalu lintas ini karena di wilayah Muara Fajar, Rumbai ini tingkat kecelakaan lalu lintas cukup tinggi, sedangkan jarak tempuh dari Mapolresta Pekanbaru ke Muara Fajar cukup jauh.

Relawan kecelakaan lalu lintas ini sendiri dalam tugasnya yakni membantu pihak Kepolisian dalam menangani kecelakaan lalulintas khususnya dalam penanganan pertama terhadap korban kecelakaan yaitu membawa korban ke rumah sakit atau menghungi ambulan dan pengamanan TKP serta barang bukti menjelang petugas Kepolisian sampai ke TKP terjadinya kecelakaan lalu lintas.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img