KABARLAH.COM – Chelsea berhasil keluar sebagai juara Liga Champions 2020/2021. Sukses Chelsea itu menjegal Manchester City dalam mewujudkan ‘treble’.
Chelsea mempecundangi City 1-0 dalam final Liga Champions yang dipanggungkan di Do Dragao, Minggu (30/5/2021) dinihari WIB. Gol semata wayang the Blues dicetak oleh Kai Havertz di menit-menit akhir babak pertama.
Di pertandingan itu, City bermain lebih dominan dengan unggul penguasaan bola (59%). Akan tetapi, pertahanan solid Chelsea membuat City frustrasi sehingga hanya bisa melepaskan satu percobaan ke arah gawang.
Sementara itu, Chelsea bermain lebih efisien. N’Golo Kante dkk melahirkan delapan percobaan yang dua di antaranya mengarah ke gawang.
Dengan demikian, the Blues sukses memenangi gelar Liga Champions kedua dalam sejarah klub setelah memenanginya pada 2012.
Ini menjadi satu-satunya gelar Chelsea di musim ini setelah tumbang di final Piala FA.
Sedangkan Manchester City mesti rela melupakan ambisi ‘treble’-nya.
Sekedar informasi, istilah treble biasanya mengacu pada liga, piala federasi, dan Liga Champions. Sementara itu, si Biru Langit telah sukses menggondol gelar juara Liga Inggris dan Piala Liga.
“Ini akan menyakitkan, tapi [City] harus belajar dari sini dan berani menerima kritik,” ucap mantan Manajer Chelsea Glenn Hoddle kepada BT Sport.
“Ini adalah sebuah jalan yang pelan untuk mereka. Lolos ke babak gugur dan sekarang lolos ke final. Mereka memang akan kecewa. Mereka hanya tidak bermain dengan bagus.” ujarnya