BerandaBeritaDaerahKOPRI PKC PMII Riau Berikan Penghargaan Tokoh Inspiratif Kepada Sewitri

KOPRI PKC PMII Riau Berikan Penghargaan Tokoh Inspiratif Kepada Sewitri

spot_img

KABARLAH.COM, Pekanbaru – Korps PMII Putri (KOPRI) PKC PMII Riau berikan penghargaan Tokoh Inspiratif kepada Sewitri, SE. Penghargaan tersebut diberikan pada Momentum Pelantikan KOPRI PKC PMII Riau yang diselenggarakan di Alpha Hotel Pekanbaru, Jumat 2 Juni 2023.

Penghargaan tokoh perempuan inspiratif merupakan bentuk apresiasi kepada tokoh perempuan yang dinilai dapat memberi inspirasi bagi generasi muda. Sosok perempuan inspiratif memiliki budi pekerti luhur, keteladanan dalam membina keluarga dan masyarakat serta memberikan kontribusi berarti dalam partisipasi pembangunan.

Dalam sambutannya Sewitri, SE memaparkan terkait ketahanan perempuan. Perempuan harus berdaya dan mandiri, terutama mandiri secara finansial. Perempuan yang mandiri secara finansial tidak tergantung pada orang lain untuk memenuhi kebutuhannya sendiri dan keluarganya, melainkan juga bisa berkontribusi dalam mensejahterakan masyarakat.

“Setiap orang bisa, bahkan Perlu menjadi sosok yang menginspirasi. Seorang inspirator akan menularkan energi positif yang bisa mempengaruhi orang banyak untuk berbuat perubahan kearah yang lebih baik”, ujar Meta Ratna Sari selaku ketua KOPRI PKC PMII Riau

Hal senada disampaikan sekretaris KOPRI PKC PMII, Dewi Sari memaparkan pada momentum pelantikan ini perlu kita memberikan penghargaan kepada tokoh perempuan inspiratif.

Dengan adanya penghargaan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi para kader KOPRI khususnya pengurus.

Lebih lanjut Bendahara Umum KOPRI PKC PMII Riau, Suci Rahmadona menyebutkan bahwa setiap orang berhak untuk sukses, termasuk para perempuan. Oleh karena itu perempuan saat ini tidak di nilai dari segi fisik nya saja mereka juga harus mempunyai kualitas diri berupa pemikiran dan perilaku sebagai modal untuk menjalani hidup.

Dengan adanya penganugerahan tokoh perempuan inspiratif ini menjadi Harapannya, penghargaan ini dapat menjadi inspirasi perempuan lain agar melakukan kebaikan yang sama sesuai bidang dan kemampuan yang dimiliki.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img