BerandaBeritaDaerahDatuk Bandaro Pucuk Adat Kenegerian Desa Sungai Gelar Halal Bihalal dan Doa...

Datuk Bandaro Pucuk Adat Kenegerian Desa Sungai Gelar Halal Bihalal dan Doa Syukuran

spot_img

KABARLAH.COM, Kampar – Nasrul yang digelari Datuk Bandaro Pucuk Adat Kenegerian Desa Sungai Sarik, menggelar kegiatan Halal Bi Halal dan Doa Syukuran Bersama. Minggu, (14 Mei 2023) atau bertepatan dengan 23 Syawal 1444 H.

Dalam sambutannya, Nasrul mengungkapkan rangkaian kegiatan ini dimulai dari membersihkan kuburan dari kampung lama dan sekaligus menyembelih satu ekor kerbau, dan digelar syukuran di Rumah Gadang Desa Sungai Sarik, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar.

“Tujuan digelarnya acara Halal Bi halal dan Do’ a Syukuran Bersama tak lain, tak bukan, untuk mendo’akan para leluhur, para ninik moyang yang terdahulu dan berdo’a semoga terlepas dari bala bahaya dan musibah untuk semua yang hadir maupun tidak hadir pada acara kita ini. Dan tetap selalu terjaga tali silaturahmi kita bersama,” ujar Nasrul.

Ditegaskan Kepala Desa Tiga periode ini, bangsa yang besar adalah bangsa yang selalu mengingat para leluhur yang lama, mengingat jasa para yang terdahulu yang telah meninggalkan kita, yang tidak boleh kita lupakan.

Sementara itu ketua IPMDS, Putra Rahmad IIahi berharap kegiatan seperti ini, terus dilakukan dan dilestarikan, sehingga dapat berlanjut sampai ke generasi berikutnya.

Mahasiswa aktif UIN Suska Riau ini menjelaskan, kegiatan tersebut berlangsung khidmat dan lancar, yang turut dihadiri oleh, Ninik Mamak Kesultanan 8 Koto Setingkai dan beberapa Kepala Desa yaitu Desa Sungai Raja, Desa Sungai Rambai, IV Koto Setingkai (Lubuk Agung), Sungai Sarik dan Balung. (NF)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img