KABARLAH.COM, Pekanbaru – Wali Kota Pekanbaru, Dr.H Firdaus, ST, MT mengungkapkan sejumlah sekolah di Kota Pekanbaru pada hari Senin (8/2/2021), telah melaksanakan proses belajar mengajar secara tatap muka di sekolah.
Walikota menjelaskan pelaksanaan sekolah tatap muka harus dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) untuk mencegah penularan Covid-19.
Selanjutnya, Walikota menyampaikan berdasarkan informasi dari Dinas Pendidikan (Disdik ) Kota Pekanbaru bahwa ada 123 sekolah yang telah melaksanakan sekolah tatap muka.
Sekolah yang melaksanakan sekolah tatap muka tersebut terdiri dari 87 SD Negeri dan 36 SMP Negeri, yang berada di zona kuning penyebaran Covid-19.
Saat meninjau penerapan prokes di SMP Negeri 23 dan SMP Negeri 40, penerapan protokol kesehatan sudah mengikuti SOP (standard operasional prosedur) belajar tatap muka. Mulai dari penyediaan alat cuci tangan di pintu masuk, mewajibkan masker bagi siswa dan jaga jarak,” ucap Walikota.
Discussion about this post