BerandaBeritaInternasionalSyekh Yusuf Al Qaradawi Meninggal Dunia, Fadli Zon: Ulama Tegas dan Cerdas

Syekh Yusuf Al Qaradawi Meninggal Dunia, Fadli Zon: Ulama Tegas dan Cerdas

spot_img

KABARLAH.COM, Jakarta – Politikus Partai Gerindra Fadli Zon mengungkap kabar duka meninggalnya Syekh Yusuf Al Qaradawi, Ketua Al-Ittihaad Al-‘Aalami li’ Ulama’il Muslimin atau Persatuan Ulama Islam Internasional. Fadli menyebut Syekh Yusuf merupakan ulama besar.

“Innalillahi wainnailaihi raajiun. Kita kehilangan seorang ulama besar, Syaikh Yusuf Al Qaradawi, Ketua Al-Ittihaad Al-‘Aalami li’ Ulama’il Muslimin atau Persatuan Ulama Islam Internasional,” tulis Fadli dalam akun Twitter pribadinya, Senin (26/9/2022).

Syekh Yusuf adalah seorang ulama Islam Mesir yang tinggal di Doha, Qatar. Ia meninggal dalam usia 96 tahun.

Fadli Zon mengunggah foto saat dirinya bertemu dengan Syekh Yusuf di Doha. Fadli memuji Syekh Yusuf sebagai ulama yang tegas dan cerdas.

“Ulama yang tegas, berani dan cerdas. Al Fatihah,” ucapnya.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img