KABARLAH.COM, PEKANBARU – Kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan Pembelajaran Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) berbasis proyek literasi anti Radikalisme kepada Dosen MKWK Universitas Muhammadiyah Riau agar pembelajaran berbasis proyek yang akan dilaksanakan lebih efektif dan efisien, Jum’at, 21/11/2025.

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah Riau lantai 6 Ruangan 603-604 dan dihadiri oleh seluruh Dosen MKWK Universitas Muhammadiyah Riau.
Acara dibuka oleh MC Fixsylia Ramadhani dan semua hadirin ikut berdiri menyanyikan lagu Indonesia Raya. Dalam kegiatan ini, Ilham Hudi, S.Pd.,M.Pd selaku Koordinator MKWK (Mata Kuliah Wajib Kurikulum) Universitas Muhammadiyah Riau menyampaikan acara ini dilaksanakan untuk memperkenalkan Mata Kuliah MKWK berbasis proyek dengan tujuan utama untuk memperkenalkan Universitas Muhammadiyah Riau ke masyarakat melalui tugas proyek yang diberikan kepada mahasiswa.
Selanjutnya penyampaian materi oleh Dr. Matang, M.Pd (Dosen Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh), menyampaikan bagaimana seorang dosen bisa menyampaikan dan membimbing mahasiwa untuk melaksanakan tugas proyek yang berjudul dengan Anti Radikalisme.
“Tugas dosen itu membimbing dan mengarahkan sehingga mahasiswa siap untuk turun kelapangan”, tegas Dr. Matang,M.Pd.
Kegiatan sosialisasi berjalan dengan lancar, serta seluruh dosen yang ikut serta mendapatkan pembekalan ilmu yang dapat diterapkan dalam pembelajaran MKWK berbasis proyek. Harapannya, mahasiswa dapat menyelesaikan proyek sebaik mungkin dengan bimbingan dan arahan dari dosen-dosen terbaik Universitas Muhammadiyah Riau.
Sebagai penutup dalam kegiatan pada pagi hari ini, pemateri serta seluruh peserta sosialisasi Pembelajaran Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) Berbasis Proyek Literasi Anti Radikalisme mengadakan sesi foto bersama.



