BerandaInspirasiJangan Pernah Letih Berbuat Baik!

Jangan Pernah Letih Berbuat Baik!

spot_img

KABARLAH.COM – Didalam beramal kebaikan, jangan pernah merasa lelah dan letih, istiqamahlah dan jangan menunda – nunda kebaikan.

Allah subhanahu wa ta‘ala berfirman,

“Harta dan anak-anak adalah perhiasan dunia, tetapi amal kebaikan yang terus-menerus lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu dan lebih baik untuk menjadi harapan.” (QS. al-Kahfi: 46)

Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wa sallam- bersabda,

“Amalan yang paling dicintai oleh Allah ta‘ala adalah amalan yang kontiniu walaupun itu sedikit.” (HR. Muslim No. 783)

Hasan al-Bashri -rahimahullah- berkata,

“Sebagian orang enggan untuk mudaawamah (kontiniu dalam beramal). Demi Allah, bukanlah seorang mukmin yang hanya beramal sebulan, dua bulan, setahun, atau dua tahun. Tidak, demi Allah!. Allah tidak menjadikan batas akhir beramal bagi seorang mukmin kecuali kematian.”

(lihat Aqwal at-Tabi‘in fi Masa‘il at-Tauhid wa al-Iman, Hal. 1160)

Sufyan bin Sa’id ats-Tsaury rahimahullah berkata:

“Jika engkau ingin mengeluarkan shadaqah, atau melakukan sebuah kebaikan, atau amal shalih, maka segera laksanakan sejak saat itu, sebelum setan menghalangi dirimu untuk melakukannya.”

Ustadz Abu Syamil Humaidy

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

WAJIB DIBACA

spot_img