KABARLAH.COM, Pekanbaru – Anggota DPD RI / MPR RI asal Provinsi Riau, DR (HC) H. Muhammad Gazali, Lc melaksanakan kegiatan Sosialisasi MPR RI, Empat Pilar Kebangsaan, bersama masyarakat dan pemuda karang taruna bertempat di Ayam Remuk Pak Tisto, Pekanbaru. Jum’at, (24/11/2023).
Dalam pemaparannya, Muhammad Gazali menuturkan perilaku rasis dan diskriminasi masih terjadi di dunia bahkan ditengah masyarakat Indonesia, karena luasnya wilayah yang dicakup membuat masyarakat merasa paling hebat dari pihak lain.
“Perilaku rasis dan diskiriminasi ini sangat membahayakan dan dapat merusak tatanan budaya Indonesia, yang dikenal dengan tata kramanya, oleh karena itu, Saya mengajak masyarakat untuk menghindari perilaku tersebut, ” ujar Muhammad Gazali.
Dikatakan pria yang akrab disapa Buya Gazali ini, padahal negara ini memiliki motto yang menjadi identitas negaranya yang besar serta memiliki beragam suku bangsa. Motto tersebut adalah Bhinneka Tunggal Ika yang mempunyai arti berbeda-beda tetapi tetap satu.
“Salah satu bangsa rasis didunia adalah Israel. Mereka menganggap bangsa mereka adalah manusia pilihan tuhan yang diberikan kelebihan dari bangsa manapun. Kedua kondisi ini baik didalam negeri indonesia ataupun di luar negeri adalah pemahaman yang bertentangan dengan norma- bangsa indonesia, yakni slogan Bhinneka Tunggal Ika meski berbeda namun bangsa, tanah air dan bahasa tetap sama yakni bangsa indoenesia,” imbuh Senator Riau ini.