KABARLAH.COM, Pekanbaru – Dari hasil pengecekan yang dilakukan oleh tim dari Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Riau dan pihak swasta disekitar semburan gas alam beserta lumpur di Pondok Pesantren Al Ihsan, Kecamatan Tenayan Raya. Tidak terdapat retakan tanah disekitar lokasi semburan.
Kepala dinas ESDM Riau, Indra Agus Lukman mengatakan, begitu semburan gas mulai menurun, pihaknya bersama tim dari EMP Bentu kemudian melakukan pengecekan struktur tanah disekitar lokasi semburan.
“Alhamdulillah sekitar lokasi semburan tidak ada retakan tanah, kecuali ditempat semburan gas itu saja,” kata Indra, Kamis (18/2/2021).
Lebih lanjut dikatakannya, melihat kondisi tersebut, setelah nantinya penutupan lubang semburan selesai dilakukan. Maka kegiatan pondok pesantren Al Ikhsan diperbolehkan untuk dilanjutkan lagi.
“Terkait kondisi pesantren yang mengalami kerusakan, tentunya pemerintah tidak akan tinggal diam. Bantuan akan diberikan baik dari pemerintah provinsi Riau maupun dari pemerintah kota Pekanbaru,” ujarnya.
Discussion about this post